Hallo semua,,, masih semangat puasanya, masih dong ya kali ini saya mau review tentang lipstick, kenapa lipstik karna saya fans lippen dan hampir saja buat blog khusus tentang review lipstik malah, okelah balik ke review kali ini tentang lipstik metallic keluaran produk Purbasari dan The bodyshop yah sebagai perbandingan juga sih, secara keduanya brand yang jauh berbeda, sebelumnya saya akan menjelaskan apa itu Lipstick Metallic.
Lipstick Metallic adalah lipstik berwarna yang secara diaplikasikan ke bibir akan menghasilkan warna dengan kesan shiny atau mengkilat seperti logam, lipstik jenis ini biasanya digunakan untuk kebutuhan para wanita pada acara-acara tertentu untuk mendapatkan "glamour look" agar terkesan mewah hanya dengan satu sentuhan di bibir saja.
Baiklah langsung saja kita review produk Lipstick Metallic kita dibawah ini.
Lipstick Metallic Purbasari
Brand Purbasari mengeluarkan produk terbaru mereka yakni "Purbasari metallic color matte lipstick",
ada 4 shade dan yang saya punya salah satunya shade CM71 Rubellite karena dapat goodie bag dari acara ini, saya langsung suka dengan warnanya dan tekstur lembut dan tidak kering dibibir dan juga ringan dibibir. Untuk kemasan mewah ya karna dari bahan logam warna gold dan hati-hati sewaktu memutar lipstik, waktu saya coba putar sampai habis untuk melihat seluruh isi dari lipstik tersebut, setelah panjang nya habis eh lipstik patah, mungkin itu karna dia ringan sekali.
shade CM71 Rubellite |
Lipstick Metallic The Bodyshop
Brand TheBodyshop sudah lama mengeluarkan produk lipstik metalik ini, sekitar akhir tahun 2017, rangkaian ini diproduksi untuk menyambut perayaan natal yang identik dengan Glam look/party look, maka itu lipstik yang berbentuk lipcream ini dikeluarkan dengan nama Metal Lip Liquid dengan shade Scarlet Steel 015 dan mendapat sambutan positif di pasar. Saya mendapat lipcream ini dari isi goodie bag saya pada acara ini dan untuk cara penggunanaa saya buat tutorial nya di vlog chanel Youtube saya disini.
lipcream beserta aplikatonya. |
swacth dari 2 lipstik tersebut |
Tabel dibawah ini akan menunjukkan perbandingan kelebihan dan kekurangan dari kedua brand diatas.
Brand
|
The Bodyshop
|
Purbasari
|
Harga
|
149ribu
|
45ribu
|
Package
|
with aplicator
|
lux
|
Intensitas
|
high
|
high
|
Kelembapan
|
yes
|
yes
|
Tahan lama
|
smudge
|
smudge
|
Wangi
|
bunga
|
permen
|
Tranfer
|
yes
|
yes
|
Tekstur
|
cream
|
cream padat
|
Isi
|
8ml
|
2,6gr
|
Shade
|
6 shade
|
4 shade
|
Review Lipstick Metallic Purbasari vs The Bodyshop
Reviewed by Ceritajalan.com
on
Mei 24, 2018
Rating:
Tidak ada komentar:
Terimakasih sudah memberi komentar dengan sopan